TOMOHON, MANIMPANG.COM – Komandan Komando Rayon Militer (Danramil) 1302-06/Tomohon Kapten Arm Carles Zadrak Sonlay memimpin sejumlah anggotanya melaksanakan kegiatan karya bakti di Kelurahan Kamasi dan Kelurahan Kolongan Satu Kecamatan Tomohon Tengah, Kota Tomohon, Provinsi Sulawesi Utara, pada Minggu (09/07/2023) pukul 10.00 Wita.
Karya bakti kali ini oleh Danramil diarahkan untuk membantu warga memperbaiki atap rumah milik Bapak Lulu Langi Wangkai (56) dan Panti Asuhan Samadi, yang keduanya terkena musibah angin puting beliung yang terjadi pada hari Sabtu 08/07/2023 kemarin, dengan sasaran perbaikan atap rumah dan perbaikan plavon.
Sementara Komandan Komando Distrik Militer (Dandim) 1302/Minahasa Letnan Kolonel (Letkol) Inf. Mutakbir, kepada tim Media Center Kodim menyampaikan apresiasi kepada Danramil yang sudah berinisiatif memimpin pelaksanaan kegiatan karya bakti tersebut.
“Selaku Komandan Satuan, saya sangat mengapresiasi atas apa yang telah dilakukan oleh Danramil 06/Tomohon bersama anggotanya dalam mengatasi kesulitan warga binaannya pasca bencana alam angin puting beliung yang terjadi hari Sabtu kemarin,” ucap Dandim.
Lanjutnya, Oleh karena itu, pada kesempatan ini kembali saya mengingatkan kepada seluruh jajaran agar setiap saat selalu memonitor keadaan wilayah, cuaca akhir-akhir ini sering berubah-ubah, terkadang hujan yang disertai angin, waspadai pula tanah longsor dan banjir, kebakaran dan lain sebagainya, edukasi masyarakat agar selalu waspada pada setia perubahan cuaca,” Tegas Mutakbir.
Turut dalam kegiatan tersebut antara lain, Danramil 1302-06/Tomohon, Kapten Arm Sadrak Charles Sonlay, Lurah Kamasi Marten Simon Pangemanan, Lurah Kolongan Ibu Yolanda Kaunang, Kepala Lingkungan Serfi Posuma, Kepala Lingkungan Max Pungus, Pemilik Rumah Bpk Harun Lululangi wangkai, 5 Orang warga dan 14 orang Personil Koramil 06/Tomohon.
(David).