MINAHASA, MANIMAPANG.com – Bupati Minahasa Dr Noudy R P Tendean SIP MSi., bersama Sekretaris Daerah (Sekda) Dr Lynda D Watania MM MSi., turun langsung memantau pelaksanaan pemungutan dan penghitungan suara Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Minahasa tahun 2024.
Pemantauan ini dilakukan pada Rabu (27/11/2024) di lima kecamatan, yaitu Tombulu, Pineleng, Mandolang, Tombariri, dan Tombariri Timur.
Kegiatan tersebut bertujuan memastikan jalannya proses demokrasi berlangsung aman, tertib, dan transparan di seluruh wilayah Minahasa.
Menurut Bupati Tendean, kehadiran pemerintah daerah dalam tahapan pemilu merupakan wujud komitmen untuk memastikan pemilihan yang jujur dan adil sesuai aturan yang berlaku.
“Kami berharap proses ini melahirkan pemimpin-pemimpin terbaik yang mampu memajukan daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Kami juga mengapresiasi peran aktif masyarakat yang menjaga kelancaran dan keamanan pemilu serentak ini,” ujar Tendean.
Turut mendampingi Bupati dalam kegiatan ini sejumlah pejabat daerah, seperti Asisten Pemerintahan dan Kesra, Asisten Administrasi Umum, Kepala BKPSDM, Kepala Dinas Kominfo, Kepala Badan Kesbangpol, Kepala BPBD, Kepala Dinas PMD, Kasat Pol PP, Kepala Dinas Perhubungan, Kabag Prokopim, Kabag Umum, serta para camat di lima kecamatan yang dikunjungi.
Pemantauan di sejumlah TPS (Tempat Pemungutan Suara) berlangsung lancar.
Bupati dan rombongan memastikan para petugas KPPS dan pengawas TPS menjalankan tugas mereka secara profesional.
Warga yang datang untuk menggunakan hak pilihnya juga tampak antusias, menunjukkan tingginya semangat demokrasi di Minahasa.
Diketahui, proses pemungutan dan penghitungan suara diawasi dengan ketat oleh aparat keamanan dan Panwaslu guna memastikan suasana tetap kondusif selama kegiatan berlangsung. (*/Angky)