MINAHASA – MANIMPANG.COM – Dr Jemmy Stany kumendong MSi resmi menjadi penjabat Bupati Minahasa setelah dilantik Gubernur Sulut Olly Dondodokambey di Kantor Gubernur Sulut, Senin (25/09/2023).
Kemudian Bupati Minahasa menuju Tondano, dalam rangka menghadiri pisah sambut Bupati dan Wakil Bupati Minahasa setelah masa periode ROR-RD berakhir.
Dalam sambutan pertamanya Bupati Minahasa mengatakan, “Ini merupakan proses Tuhan yang sudah menghendaki saya untuk menjadi Penjabat Bupati Minahasa,” ujar Jemmy Kumendong saat di Aula Wale Ne Tou.
Kumendong juga meminta dukungan dari semua elemen masyarakat untuk bisa bekerja sama membawa Minahasa semakin maju, hal ini dikarenakan dirinya tidak akan bisa bekerja sendiri membangun daerah, tanpa dukungan masyarakat.
“Kerja sama yang baik dari semua masyarakat memegang peran penting dalam keberhasilan pemerintahan,” harapnya.
Lanjut Jemmy, tugas penjabat yaitu melanjutkan apa yang sudah terprogram, apalagi saat ini anggaran perubahan sudah tersusun, tidak mungkin lagi akan melakukan perubahan.
“Program di tahun 2024 akan dipikirkan secara matang sehingga bisa menyentuh sampai kepada masyarakat paling bawah. Karena tugas pemerintah yaitu melayani dan mensejahterakan masyarakat,” katanya.
Ia menambahkan, masyarakat sejahtera berarti pemerintahan berjalan baik. Itu juga, menjadi tujuan saya datang ke Minahasa menjadi Bupati. (Angky)